Zotero /zoʊˈtɛroʊ/ adalah sebuah perangkat lunak gratis dan bersumber terbuka. Aplikasi ini berfungsi sebagai manajemen referensi untuk mengelola data bibliografi dan bahan penelitian (seperti berkas PDF). Fitur-fitur pentingnya termasuk integrasi peramban web, sinkronisasi daring, pembuatan kutipan dalam teks, catatan kaki, dan bibliografi, serta integrasi dengan pengolah kata Microsoft Word, LibreOffice Writer, dan Google Documents. Aplikasi ini diproduksi oleh Pusat Sejarah dan Media Baru di Universitas George Mason.